18 Manfaat Ikan Kembung Bagi Kesehatan Tubuh - Coesmana Family
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

18 Manfaat Ikan Kembung Bagi Kesehatan Tubuh

Ikan kembung atau dalam Bahasa latinnya Rastrelliger kanagurta biasa di konsumsi dan banyak mengandung nutrisi.

Kandungan nutrisi dalam 100 gram ikan kembung, antara lain:

  1. Omega-3 2,2,gram;
  2. Protein 21,3 gram;
  3. Lemak 3,4 gram;
  4. Karbohidrat 2,2 gram;
  5. Kalsium 136 miligram;
  6. Fosfor 69 miligram;
  7. Seng 1,1 miligram;
  8. Thiamin (vitamin B1) 0,26 miligram;
  9. Riboflavin (vitamin B2) 003 miligram;
  10. Niasin (vitamin B3) 0,2 miligram;
  11. Omega 6;
  12. Omega 9; dan
  13. Vitamin D.
  14. Besi 0,8 miligram;
  15. Natrium 214 miligram;
  16. Kalium 245 miligram; dan
  17. Tembaga 0,20 miligram.

18 Manfaat Ikan Kembung Bagi Kesehatan Tubuh

Ikan kembung memiliki banyak manfaat bagi Kesehatan tubuh, yakni sebagai berikut:

1. Menurunkan kadar kolesterol

Kandungan omega-3 yang tinggi pada ikan kembung dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

2. Mencegah penyakit jantung

Kandungan omega-3, omega 6 dan omega 9 pada ikan kembung selain menurunkan kolesterol juga dapat mencegah penyakit jantung.

3. Meningkatkan system kekebalan tubuh

Kandungan antiinflamasi dan asam lemak omega-3 dapat membantu tubuh kita untuk meningkatkan system kekebalan tubuh.

4. Menurunkan berat badan

Kandungan omega-3 pada ikan kembung dapat membantu menurunkan berat badan. Berdasarkan hasil penelitian, ,mengkonsumsi ikan kembung dapat membantu metabolism tubuh, dimana asam lemak tak jenuh omega 3 berperan aktif dalam memaksimalkan metabolism tubuh, sehingga pembakaran lemak dapat berjalan dengan lancar.

5. Mengendalikan kadar gula darah

Kandungan omega 6  pada ikan gembung dapat membantu mengendalikan kadar gula darah.

6. Mengatasi peradangan

Ikan kembung juga memiliki antioksidan didalamnya, dan antioksidan pada ikan kembung bersifat antiinflamasi, sehingga dapat membantu melindungi sel-sel tubuh dari peradangan akibat radikal bebas.

7. Menurunkan risiko Alzheimer dan Parkinson

Kandungan Docosahexaenonic acid (DHA) pada ikan kembung dapat membantu menurunkan risiko terkena penyakit Alzheimer dan penyakit Parkinson.

8. Menjaga Kesehatan otot dan saraf

Ikan kembung mengandung kalium yang berfungsi untuk menjaga Kesehatan otot dan saraf sehingga dapat berfungsi dengan baik.

9. Menurunkan tekanan darah tinggi

Kandungan kalium pada ikan kembung juga berfungsi untuk menjaga keseimbangan natrium dalam tubuh, sehingga tekanan darah tidak naik.

10. Mencegah kanker payudara dan prostat

Minyak esensial  yang terkandung dalam ikan kembung memiliki sifat antioksidan yang dapat mencegah radikal bebas yang menyebabkan kerusakan pada sel-sel tubuh dan selanjutnya dapat membantu mencegah berkembangnya sel kanker payudara dan prostat.

11. Menambah massa otot

Ikan kembung mengandung protein, sehingga dengan mengkonsumsi ikan kembung kita dapat mencukupi kebutuhan protein harian.

12. Mengurangi gejala rheumatoid arthritis

Kandungan kalium dan natrium pada ikan kembung dapat membantu otot dan saraf sehingga dapat berfungsi dengan baik. Jika tubuh kekurangan kalium dan natrium maka akan mengalami kelelahan hingga nyeri pada otot.

13. Membantu mencegah kanker

Ikan kembung kaya akan koenzim Q10, antioksidan dan lemak omega 3. Koensim Q10 dapat membantu menyingkirkan agen kanker yang melekat pada sel. Dan antioksidan dapat membantu menurunkan risiko kanker dengan menghilangkan radikal bebas pada tubuh. Disamping itu kandungan vitamin B12 dan selenium pada ikan kembung juga bermanfaat dalam mengobati kanker.

14. Menyehatkan ginjal

Lemak omega 3 yang ada dalam ikan kembung dapat membantu untuk menyehatkan ginjal

15. Menyehatkan usus besar

Lemak omega 3 yang terkandung pada ikan kembung dapat membantu menyehatkan usus besar.

16. Menjaga Kesehatan tulang

Kandungan vitamin D dan kalsium pada ikan kembung dapat membantu menjaga Kesehatan tulang maupun gigi.

17. Baik untuk perkembangan janin

Kandungan omega 3 dapat membantu pertumbuhan janin.asam lemak omega 3 merupakan lemak tak jenuh yang mampu mengembangkan IQ dan psikomotorik pada bayi dan anak.

18. Antidepresan

Kandungan lemak omega 3 pada ikan kembung dapat membantu terhindar dari gangguan depresi.

Cara Konsumsi Ikan kembung

Ikan kembung dapat dikonsumsi sebagai lauk, dengan cara di bakar, di sayur, digoreng, dimasak pesmol, diasinkan dan lain-lain.

Semoga bermanfaat dan terima kasih.